Cara Mengatasi Insomnia – Menganggu sekali ya jika sepanjang malam sulit tidur? Padahal besok pagi ada segunung jadwal yang harus dihadiri dan bertumpuk tugas yang menanti. Jika hanya sehari atau dua hari, insomnia mungkin tidak terlalu mengganggu dan menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Tapi, jika ini berlangsung sampai sebulan bahkan berbulan-bulan, nah sudah waktunya Anda mencari solusi tubuh sehat alami. Insomnia Anda harus segera diatasi.
Jika Anda mencari di Google, akan tersedia banyak sekali tips mengatasi sulit tidur. Tapi, pastikan Anda menemukan cara mengatasi insomnia yang bisa diandalkan. Anda bisa mengonsultasikannya dengan dokter untuk mendapatkan saran terbaik. Anda juga bisa mengunjungi Website Organilife juga Blog-nya untuk mendapatkan produk-produk teruji klinis dan artikel-artikel kesehatan yang Anda butuhkan untuk menunjang pola hidup sehat.
Apakah saat ini Anda sedang mengatasi insomnia? Jika jawaban Anda “iya”, maka artikel ini tepat untuk Anda. Berikut ini beberapa hal yang bisa Anda terapkan untuk mengatasi sulit tidur. Pastikan Anda juga menerapkan pola makan sehat untuk menunjang kesehatan dimasa sulit seperti pandemi saat ini. Yuk kita simak bersama ulasan berikut ini.
5 cara mengatasi insomnia paling ampuh sebagai solusi tubuh sehat alami
1. Membatasi zat-zat tertentu yang makin membuat Anda sulit tidur
Jika peminum kopi atau perokok. sebaiknya membatasinya, jangan biasakan minum kopi atau merokok sebelum tidur. Zat kafeina dalam kopi atau teh dan zat nikotin dalam rokok justru akan memperpaah insomnia. Batasi pula minuman bersoda karena mengandung gula tinggi, yang tidak baik untuk kesehatan.

Pilihlah minum susu hangat atau teh herbal yang akan membantu Anda lebih mudah tidur. Kandungan di dalam susu dan teh herbal baik untuk mendukung pola hidup sehat Anda. Atau, pilih Alpha Sleep untuk membantu Anda lelap pada malam hari secara alami.
Mengapa Alpha Sleep? Karena ini adalah sulemen kesehatan dalam bentuk teh herbal premium yang telah teruji klinis. Salah satu produk unggulan Organilife ini memiliki khasiat nyata yang dapat membantu mengatasi insomnia.
Mengapa juga harus memilih yang dari Organilife? Karena produk-produknya berasal dari bahan-bahan alami premium dan pilihan yang telah teruji klinis. Jadi, Anda sudah tidak perlu kawatir akan efek samping. Suplemen kesehatan dari Organilife tidak memiliki efek samping selain mengoptimalkan hasil dari pola hidup sehat yang Anda jalani.
2. Rutinlah berolah raga
Ini salah satu yang sulit dilakukan ketika mengawali pola hidup sehat. Tapi sayangnya, Anda harus melakukannya untuk mengatasi stres karena sulit tidur setiap hari. Olahraga rutin akan membuat tubuh Anda bugar, imun tubuh terjaga, kolestetrol stabil dan membantu mudah lelap dimalam hari.
Sempatkan untuk berolah raga minimal 20 sampai 30 menit setiap hari sesuai kondisi tubuh Anda. lakukan olahraga sederhana seperti jalan kaki mengelilingi kompleks atau jogging di dalam rumah jika memungkinkan. Intinya, berikan tubuh Anda kesempatan untuk bergerak dan berkeringat setiap hari.
3. Usahakan meminimalisasi gangguan apapun sebelum tidur
Apakah Anda termasuk orang yang senang melihat layar HP sebelum tidur? Anda juga senang menonton TV sambil tiduran di ranjang? Sayangnya aktivitas-aktivitas itu justru berpotensi membuat Anda sulit tidur karena bisa lanjut memikirkan hingga berakibat stres. Pilih aktivitas seperti yang sudah kita bahas sebelumnya untu mengundang efek rileks dan tenang sebelum tidur.
4. Atur jadwal tidur Anda secara bertahap
Biasakan tidur pada jam-jam yang sama setiap harinya. Misalnya Anda terbiasa masuk ke ruang tidur pukul 12 malam, mulai hari ini biasakan pukul 9 atau 10 malam dan pejamkan mata Anda. Meskipun tetap sulit terpejam, tetaplah menutup mata. Anda bisa melakukannya sambil berdoa atau mendengarkan musik yang menenangkan.
Jika tetap tidak berhasil, jangan menyerah. Biarkan tubuh Anda tetap berbaring sambil memejamkan mata. Lakukan itu malam berikutnya sampai menjadi kebiasaan. Tubuh Anda akan mendapatkan cukup istirahat dan pagi harinya, Anda tidak uring-uringan. Bangunlah pula pada jam yang sama setiap pagi. Kebiasaan baik perlu diperjuangkan. Lama-lama pola tidur Anda tersebut akan menjadi rutinitas yang membawa manfaat bagi kesehatan jangka panjang.
5. Ciptakan suasana nyaman di ruang tidur Anda
Ini penting untuk dilakukan. Ciptakan suasana yang membuat Anda rileks dan tenang di ruang tidur Anda. Salah satunya adalah dengan merapikannya setiap hari. Ruang yang rapi akan membuat Anda betah dan merasanya nyama. Itu yang Anda butuhkan sebelum memejamkan mata. Ada cara-cara yang bisa lakukan untuk membuat ruang tidur Anda nyaman. Cobalah hal-hal berikut ini:
- Usahakan kamar dalam suhu yang sejuk dan menenangkan
- Nyalakan lampu kecil saja dan jauhkan gadget dari jangkauan
- Hentikan segala aktivitas Anda setidaknya 1 jam sebelum jam tidur
- Ingatlah untuk menyalakan alarm untuk bangun pada pagi hari
- Gunakan ruang tidur hanya untuk tidur dan melakukan hubungan seks dengan pasangan
- Jika dalam setengah jam Anda tetap belum bisa tidur, lakukan aktivitas yang menenangkan seperti berdoa, mendengarkan musik atau membaca buku.
- Mandi air hangat dan lakukan pijatan ringan pada kaki, tangan, lengan dan pundak
Nah, semoga artikel Cara Mengatasi Insomnia Paling Ampuh dengan Teh Herbal No.1 ini bermanfaat bagi Anda. Selamat tidur nyenyak malam ini ya. 🙂
Leave a Comment